Tugas Akhir Mahasiswa (Properti Delyanet Karmoni) |
1. Ketahui apa yang menarik bagi diri anda
Sesuatu yang memang menarik untuk kita akan membuat kita lebih bersemangat untuk mengerakannya, karena itu temukan apa yang menarik bagi anda dalam bidang yang sedang anda geluti. Menyelesaikannya kelak juga akan memeberikan kepuasan yang besar bagi diri sendiri. Untuk mengatahuinya, ajukan beberapa pertanyaan berikut kepada diri sendiri:- Apa yang paling anda senangi saat masih kecil?
- Apakah anda pemalu atau mudah bergaul?
- Apa subjek yang benar-benar ingin anda pelajari?
- Apa kemampuan yang benar-benar anda kuasai?
- Apa yang orang katakan tentang kemampuan anda? (additional)
2. Observasi lingkungan sekitar
Jika anda sudah mengetahui apa yang menjadi minat utama anda, aktifkan semua panca indera, untuk menemukan sesuatu yang menarik. Lihat apa yang ada dan apa yang sedang terjadi dalam lingkungan anda, atau dalam kota anda. Jika bisa, temukan suatau masalah. Penelitian yang baik selalu berawalla masalah tersebut.3. Baca sebanyak mungkin literatur dan penelitian tentang subjek anda
Banyak sekali sumber literatur yang bisa ditemui pada saat ini. Jika anda ingin mulai mencari literatur untuk referensi tugas akhir anda, maka anda bisa mencarinya di: perpustakaan kampus (universitas, fakultas, jurusan), perpustakaan kota, perpustakaan online, jurnal elektronik dll. Dunia penelitian pada saat ini lebih mengutamakan penggunaan jurnal sebagai bahan referensi, beberapa jurnal menyediakan versi online secara gratis, tapi terbatas. Anda bisa mencari jurnal online di Science Direct, Ebsco, Proquest, dll.4. Diskusi dengan orang yang memiliki ketertarikan yang sama
Pertama, coba diskusikan gambaran awal penelitian anda dengan beberapa teman sekelas. Diskusikan dengan juga dengan kakak tingkat yang melakukan penelitian dalam bidang yang sama dengan anda. Jika anda sudah memiliki gambaran yang agak besar dan jelas, anda perlu mempertimbangkan kembali tema tersebut, ada baiknya anda mengetahui Hal-hal yang perlu di pertimbangkan dalam memilih topik penelitian. Setelah itu baru coba temui dosen yang menguasai bidang yang menjadi penelitian anda.Diskusi-diskusi dengan orang-orang tersebut dapat memperkaya pengetahuan dan membuka wawasan anda tentang topik yang akan diteliti. Anda juga bisa menambah relasi yang mungkin bisa memudahkan jalannya penelitian anda.
Jangan galau terlalu lama, jangan terlarut dalam pemikiran dan ketakutan. Lakukan sesuatu untuk mencari tema penelitian anda, segera ambil kertas dan pulpen, tuliskan apa yang ada di kepala anda, jika belum ada bayangan, keluarlah dari kamar anda. Kunjungi suatu tempat yang bisa mengundang inspirasi, atau kunjungi teman anda untuk berdiskusi tentang penelitian. Jangan bergosip tentang hal yang tidak penting, tapi sedikit-sedikit mungkin tidak masalah. Salam sukses.